Senin, 22 April 2013

Mengenal Sekolah Alam ke SoU




Baru kali ini melihat sekolah alam dari dekat. Sebelumnya, hanya membayangkan konsep yang tentunya sangat abstrak. Saat sampai di gerbang sekolahnya, lebih tampak seperti taman kota. Pepohonan rindang mendominasi area depan sehingga udara terasa sejuk. Agak masuk ke dalam, ada sebuah bangunan yang difungsikan sebagai tempat sholat dan mungkin sebagai aula. Deskripsinya cukup sampai di sini.

Selasa, 16 April 2013

Tamu di Jingga Lifeschool


Senin kemarin (15/4) Jingga Lifeschool mendapatkan kunjungan dari SMP Al-Ikhlas Cipete, Jakarta Selatan. Karena akses jalan yang kurang memadai, bis diparkir agak jauh sehingga para peserta kunjungan harus berjalan kaki untuk sampai ke Jingga Lifeschool. Hujan yang turun di malam hari membuat jalan semakin tidak bersahabat, tanah merah membuat perjalanan semakin ‘seru’ dan unpredictable bagi mereka.

"Mengapa Anak Saya Suka Melawan dan Susah Diatur?" (Resume)

Judul                : "Mengapa Anak Saya Suka Melawan dan Susah Diatur?"
ISBN               : 9789790252561
Penulis             : Edy Wiyono (Ayah Edy)
Penerbit           : PT Grasindo
Tahun Terbit    : 2008
Halaman          : 120 


Buku ini menjawab masalah yang umumnya dialami orang tua. Kebiasaan orang tua dalam berinteraksi dan bersikap terhadap anak dapat membentuk perilaku buruk pada anak. Buku ini menjelaskan 37 kebiasaan orang tua dan alternatif sikap yang sebaiknya dilakukan.

Kebiasaan 1 Raja yang Tak Pernah Salah
Pada fase anak belajar berjalan, tidak jarang menabrak meja atau kursi kemudian mengangis. Respon orang tua umumnya adalah memukul meja atau kursi, hal ini yang secara tidak langsung menanamkan nilai bahwa anak tidak pernah salah. Sebaiknya, orang tua menasehati anak untuk lebigh berhati-hati sambil mengusap bagian yang yang menurutnya sakit.

Selasa, 09 April 2013

Jenjang Penilaian Kognitif


A.    Penilaian
Permendiknas Nomor 41 Tahun 2007 menjelaskan bahwa penilaian ditujukan untuk mengukur tingkat pencapaian kompetensi peserta didik serta sebagai bahan dalam penyusunan laporan kemajuan hasil belajar dan perbaikan proses belajar yang dilakukan secara konsisten, sistematik dan terprogram. Penilaian dapat berbentuk tes dan non-tes; tertulis dan lisan; pengamatan kerja; pengukuran sikap dan penilaian hasil karya berupa tugas,proyek, produk, portofolio dan penilaian diri. Tujuan penilaian meliputi 4 hal, yaitu:

Minggu, 07 April 2013

Be SMART for Success


Ilmu itu diibaratkan mutiara yang hilang, lupa kalimatnya siapa. Bagi yang menemukannya beruntunglah orang itu. Ilmu juga dapat berasal dari mana saja. Kali ini saya mendapatkannya dari sebuah acara talk show televisi bernama "Hitam Putih". Pada akhir acaranya sering disampaikan kata-kata bijak melalui host-nya, yang pada episode kali ini mengenai "Sukses". Paparnya, kalau kita ingin menjadi orang yang sukses harus SMART.